
Qurban Utuhkan Cinta
Bahagiakan Anak Yatim dan Keluarga Dhuafa di Pelosok Negeri

Qurban Utuhkan Cinta, Bahagiakan Anak Yatim dan Keluarga Dhuafa di Pelosok Negeri
Qurban Utuhkan Cinta Adalah Program Pendistribusian hewan qurban di seluruh Indonesia dan penjuru dunia.
Salah satu tujuan program Qurban Utuhkan Cinta yaitu pemerataan distribusi daging qurban, sehingga semua masyarakat baik yang di kota maupun di wilayah pelosok dapat merasakan bahagianya momen Idul Adha, khususnya anak-anak Yatim dan Keluarga Dhuafa.
Banyaknya warga yang berkurban di wilayah perkotaan membuat penumpukkan daging Qurban di wilayah tersebut. Sementara di daerah lain seperti wilayah 3T, ada keluarga yang sama sekali tidak mendapatkan daging Qurban bahkan belum pernah merasakan nikmatnya menyantap daging (Sapi, Domba/Kambing), selain pelosok Nusantara, Qurban Utuhkan Cinta juga menjangkau berbagai negara wilayah konflik kemanusiaan, rawan kelaparan & terdampak bencana.
Allah Ta’ala berfirman:
إِنَّا أَعْطَيْنَاكَ الْكَوْثَرَ ١ فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْۗ ٢
Sesungguhnya Kami telah memberimu [Nabi Muhammad] nikmat yang banyak Maka, laksanakanlah salat karena Tuhanmu dan berkurbanlah!. (Q.S Al-Kautsar : 1-2).
Fakta yang Mencengangkan
Berdasarkan data dari IDEAS yang diolah dari data BPS tahun 2022, terdapat daerah yang memiliki angka konsumsi daging sangat rendah bahkan tidak sama sekali dalam setahun, seperti Kab. Majene, Kab. Seram Bagian Barat, Kab. Hulu Sungai Utara, Kab. Jeneponto, Kab. Polewali Mandar, Kab. Ngawi, Kab. Muna, Kab. Lembata, Kab. Banggai, Kab. Pandeglang, Kab. Kolaka Utara, Kab. Luwu Timur, Kab. Pesisir Barat.
Maka dari itu, kami LAZ Abulyatama Indonesia mengajak para donatur untuk bersama-sama berpartisipasi dalam program Qurban Utuhkan Cinta, membahagiakan anak-anak yatim dan keluarga dhuafa di pelosok Negeri, Palestina, dan mancanegara.